OBAT - JAMU HERBAL

Kista adalah semacam benjolan kecil atau bisul berisi cairan. Biasanya tumbuh dalam kelenjar yang tertutup, misalnya di sekitar rahim, sehingga disebut kista rahim. Jika benjolan kista dibiarkan tumbuh, ia akan semakin besar dan mempengaruhi proses aliran darah.
PENCEGAHAN :
Telaten meminum ramuan (temu putih, kunir putih, temumangga, keladi tikus, umbi dewa, sambiloto, komfrei, pegagan, kumis kucing, tapak liman, sendokan, benalu teh, benalu jeruk, mimba, pecut kuda, sambang darah, kemuning, temulawak, daun sirsat, habbatussauda dan pekak ). Insya Alloh masalah tersebut dapat teratasi.
MAKANAN PANTANGAN :
 Semua makanan dari unsur nyawa, kecambah, sawi putih, kangkung, cabai, duku, klengkeng, nangka duren, nanas, anggur, makanan instan, es, alkohol, soft drink, michin (moto), MSG, zat pengawet dan zat pewarna.

Asam urat adalah sampah normal metabolisme zat purin suatu senyawa kimia dalam makanan tertentu. Peningkatan kadar asam urat didalam darah menyebabkan penumpukan Kristal sodium urat didalam sendi
PENYEBAB :
Pengendapan asam urat pada persendian terjadi karena terhambatnya pengeluaran zat dari ginjal serta air kencing. Penyebab lain adalah terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung asam urat (misalnya jeroan), alkohol, infeksi pengaruh obat-obatan dan stress.
GEJALA :
Nyeri sendi terutama saat musim dingin, sendi membengkak dibagian lutut, tangan atau kaki, terjadi kelainan bentuk persendian, demam, serta terasa dingin.
PENCEGAHAN :
Dengan telaten minum ramuan (meniran, kunir putih, temumangga, kumis kucing, daun landep, sambiloto, temulawak, sawi tanah, komfrei, gondoruso, jahe merah, lada hitam,jinten Arab, kapulaga, pace dan pekak). Insya Alloh masalah asam urat dapat teratasi.
PANTANG MAKAN :
Tahu, tempe, kacang, kedelai, emping, jengkol, pete, kerang atau bukur, udang, kepiting, cumi-cumi, jeroan, telur, daging, kambing, kol dan kecambah.





GEJALA :
Pilek atau bersin, batuk terus menerus tenggorokan gatal dan nyeri, disertai keluarnya lender dan sulit bernafas, terengah-engah.
Kadang disertai demam atau sakit otot karena tertarik oleh gerakan, sakit perut disaat batuk dan dada mengembang atau mengkerut.
PENCEGAHAN :
Dengan telaten meminum ramuan (daun atau umbi dewa, pegagan, sambiloto, kayu manis, temulawak, adas pulosari, jati londo, pala, cengkeh, sembung, kencur, suroh, legundi, jahe merah, binahong, komfrei, kapulaga, lempuyang, keladi tikus, habbatussauda, srigunggu, dan pekak). Insya Allaoh masalah tersebut dapat teratasi.
PANTANG MAKAN :
Kikil sapi, kuning telur, otak, udang, daging-daging, lemak, jeroan, ikan asin, trasi, ubi jalar, santan, makanan gorengan.



Berdasarkan analisis fitokimia, dalam daun jati cina terkandung: triterpen, kariofelin, katekin, fernesol, friedelin, asam kaurenat, prukosen-1 (prosianidin: B2, B5, C1), sitosterol, freidelin 3a-ol, alkaloid, karotenoid, flafonoid, tannin dan saponin.
MANFAAT DAUN JATI CINA:
Untuk peluntur lemak, kolesterol, dan trigliserid, melangsingkan tubuh, mengecilkan perut, melancarkan buang air besar, membuang racun, anti oksidan, membersihkan darah kotor dan regenerasi sel.
ANJURAN :
Kurangi makanan yang berlemak tinggi dan manis
Hindari makanan selingan / camilan terutama dimalam hari
Lakukan olah raga yang teratur setiap hari
Tidak boleh diminum saat sedang haid

Gejala :
Kencing dalam jumlah banyak, rasa lapar yang berlebihan, berat badan yang menurun, badan terasa lemah, lesu, kurang tenaga, sering kesemutan dibagian kaki, gairah seks menurun, penglihatan terganggu
Pencegahan :
Dengan telaten meminum ramuan (kumis kucing, mimba, sambiloto, kunir putih, temumangga, mahkota dewa, ceplukan, sendokan, salam, rumput mutiara, buah duwet, butrowali, binahong, pekak, keladi tikus, daun dewa, purwoceng, dan kejibeling. Insya Allah masalah tersebut dapat diatasi.
Pantangan Makan :
Daging sapi, kambing, kerbau, udang, kepiting, jeroan, sayur rebung, cumi-cumi, kerang, terasi, pisang ambon, durian, air kelapa, ketan, salak, dan buah manis.

Kemandulan dapat dialami oleh pria maupun wanita, yaitu ketidakmampuan memiliki keturunan, meskipun sudah berumah tangga dalam waktu tertentu, tanpa menggunakan kontrasepsi.
PENYEBAB :
Gangguan organ tubuh, hormonal ataupun pengaruh kejiwaan misalnya; ketegangan saraf yang terus menerus, kelelahan fisik, atau masalah hidup yang serius dalam keluarga.
PENGOBATAN :
Dengan telaten meminum ramuan (Pegagan, temu giring, temu ireng, kunir, daun sendok, cabai jawa, kapulogo, suket teki, sudamala, pala, dan pekak). Insya Alloh kandungan menjadi subur.
ANJURAN :
Berfikir tenang atau rileks, hindari stress dan pekerjaan berat, konsumsi yang berkecambah dan protein.

Lemah syahwat (impotensi) / ejakulasi dini lebih banyak disebabkan oleh faktor psikis, kondisi tertekan, kurang percaya diri, mengerjakan sesuatu dengan terburu-buru, ketegangan syaraf-syaraf otak, rasa takut dan cemas. Selain itu dapat dipengaruhi oleh penyakit yang dideritanya misalnya kencing manis dan gagal ginjal.
PENGOBATAN :
Dengan telaten meminum ramuan (jahe merah, pasak bumi, ginseng, tapak liman, purwoceng, adas, cabe jawa, jambe, lada hitam, klabet, kunir putih, kapulogo, binahong, jeruk purut, kayu manis, laos merah dan pekak. Insya Alloh masalah tersebut dapat teratasi.
ANJURAN :
Hindari stres dalam situasi apapun
Atur keseimbangan waktu kerja dan istirahat, dan rileks
Hindari rasa rendah diri dan bersikaplah percaya diri dalam setiap penampilan
Mengkonsumsi makanan yang mengandung protein
Hindari pisang ambon, ketimun, dan air kelapa
GEJALA :
Nyeri tulang dan persendian, kadang terjadi pembengkakan di bagian sendi lutut, tumit dan bahu. Suhu badan tinggi, lemah, dan tidak bersemangat, kami dan tangan terkadang sulit untuk digerakkan.
PENCEGAHAN :
Dengan telaten minum ramuan ( Jahe merah, kumis kucing, temulawak, jinten hitam, rumput mutiara, meniran, tapak liman, kayu manis cina, sidaguri, sambiloto, kayu manis, gondoruso, sawi tanah, kunir putih, temumangga, daun dewa, bengle, dan pekak). Insya Alloh masalah rematik dapat teratasi.
PANTANG MAKAN :
Kurangi mengkonsumsi daging, kol, kecambah, sayur rebung, daun kates, daun lembayung, bayam, kangkung, timun, krai, nangka-nagkaan (tewel, kluweh, sukun), jengkol, emping, jeroan dan es.
ANJURAN :
Perbanyak minum air putih, mengkonsumsi sayur dan buah-buahan, hindari stress dan berat badan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar